Rabu, 26 Juni 2013

Pentingnya Melakukan Ikatan batin orangtua dan bayi



ikatan bati ibu dan anakUntuk mencurahkan perasaan yang kuat, serta cinta dan kasih sayang antara orang tua dan bayi serta peran orang tua dalam melindungi dan memelihara bayinya merupakan ikatan batin yang tidak dapat dipisahkan. Dimana para orang tua tidak mengenal lelah bahkan rela untuk bangun di tengah malam hanya untuk dapat bisa selalu memberikan apa yang sudah seharusnya dilakukan seperti memberikan asi dan menenangkan apabila sang bayi menangis.
Namun orang tua juga harus sadar ikatan batin ini tidak hanya memberikan asi tetapi memberikan perhatian dan kasih sayang disetiap harinya karena sang bayi mulai tumbuh sehingga dapat mengenali dan menyadari kita selaku orangtua terlebih pada saat sang bayi mulai tersenyum. Karena itu sebaiknya kita selaku orangtua harus selalu dekat sehingga sang bayi yang baru lahir ini merasakan hangatnya suasana berada dekat dengan kita.
Beberapa cara menjalin ikatan batin antara kita dan bayi agar lebih kuat :
  • Berpelukan merupakan sentuhan langsung dan cara terbaik agar kita dapat menunjukan kepada yang lainnya bahwa kita sangat perduli terhadap sang bayi tanpa mengucapkan sepatah kata pun, karena dengan berpelukan  sama halnya cara kita berbicara dengan sang bayi. Selaku orangtua juga kita sudah seharusnya banyak menghabiskan waktu bermain dengan sang bayi dengan duduk dengan tenang sembari menggendong atau memeluk bayi dihalaman rumah ataupun dimana saja agar sang bayi merasa nyaman dengan kita.
  • Melakukan pijatan bayi adalah salah satu cara ikatan batin kita dengan sang bayi, karena dengan cara kita membuat pijatan sang bayi akan merasakan sentuhan kita. Contoh pijatan disaat sang bayi sudah mandi ataupun sebelum  tidur dengan cara yang lembut seperti menggosokan minyak bayi pada baian lengan bayi, kaki, perut dan juga punggung sang bayi pasti sangat menyukainya.
  • Disaat menyusui bayi cobalah sang ibu melakukan kontak mata dengan cara memandangnya, itu salah satu bagian dari ikatan batin karena dengan seperti itu sama halnya sang ibu dan sang bayi berkomunikasi sehingga sang bayi pun merasa nyaman dan aman disaat berada dengan kita.
  • Tersenyum juga bagian dari ikatan batin kita dengan sang bayi, karena dengan melakukan senyuman itu membuat sang bayi akan merasa sangat bahagia. Sang bayi juga dapat meniru ekspresi wajah kita selaku orang tua, percaya atau tidak. Betapa bahagianya kita para orang tua apabila melihat sang bayi tersenyum untuk pertama kalinya, smua itu akan membuat kita semakin sayang dan gemas.
  • Mengajarkan membaca untuk sang bayi bukan berarti terlalu dini. Karena sebuah penelitian dan fakta bahwa membaca untuk bayi adalah salah satu mengembangkan keintiman kita dengan sang bayi. Dengan cara kita bisa membacakan dongeng anak didalam kamar ataupun diruangan tempat bermain sang bayi akan merespon kita dengan cara membuat suara ataupun menendang-nendangkan kakinya.
  • Ikatan batin juga bisa kita lakukan selaku orang tua tentunya harus merespon kebutuhan bayi sehingga sang bayi akan merasa aman disaat berada dengan kita. Salah satu cara bagaimana kita bisa menghibur sang bayi pada saat menangis, mengganti popok pada saat sang bayi mengompol ataupun memberikan asi pada saat sang bayi merasa lapar. Tetapi semua apa yang dilakukan orangtua bukan berarti kita memanjakan ataupun memberikan perhatian yang lebih hanya untuk agar sang bayi merasa dekat dengan kita sehingga ada terjalin hubungan ikatan batin yang kuat antara kita dan sang bayi


Sumber::http://bidanku.com/index.php?/pentingnya-melakukan-ikatan-batin-orangtua-dan-bayi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar